kersoharjo.desa.id, Kamis (25/05/2023). Bertempat di Balai Desa Kersoharjo telah diselenggarakan Rapat Persiapan dalam rangka Pemetaan Pertanian yang dihadiri oleh Kepala Desa, Perangkat Desa, dan Tim Pemetaan yang terdiri dari Kelompok Tani dan Kepala Dusun.
Kegiatan ini dalam rangka persiapan pemetaan Pertanian yang akan diselenggarakan pada hari Senin, 29 Mei 2023 agar nantinya dapat berjalan lancar.
Edi Mulyono, selaku Kepala Desa mengatakan kepada seluruh Tim yang ditunjuk agar melaksanakan tugas dengan baik agar nanyi mendapatkan data yang valid.